1 Mei 2013

UNDERGROUND WORD YK

Hip Hop Underground sekarang ini sedang di gemari oleh anak-anak muda di Jogja. Genre musik ini dianggap sangat cocok dengan karakter mereka yang membara dan berkobar. Selain Hip Hop,genre musik Hardcore dan Metal juga sudah merasuk ke dalam tubuh anak-anak muda di Jogja. Mereka juga menciptakan suatu gaya berpakainan yang juga sudah menjamur dikalangan anak muda Jogja. Old Skool,ya mereka menyebut gaya mereka dengan sebutan old skool. Di sebut old skool karena memang gaya berpakaian mereka seperti orang jaman dahulu. Hampir setiap sabtu malam mereka sering berkumpul di JNM(Jogja National Museum) untuk sekedar melihat bahkan moshpit atau sering mereka sebut dengan senam jahat. Bermodalkan uang 10rb untuk membeli tiket,1rb untuk parkir,air mineral,dan handuk kecil mereka datang ke JNM. Underground memang terkesan musik yang keras dan tidak tau aturan,maka tidak jarang ada orang yang berkelahi di JNM. Hanya karena tersengol saat sedang Moshpit,mereka tidak terima dan ingin membalasnya.Kadang acara d JNM di mulai sejak siang hari dan bisa berkhir sampai dini hari. Banyak band-band hardcore,metal,atau pun hip hop yang terkenal seperti: 
N.O.K.37
Knockdwon
SomethingWrong
ReasonToDie
Lopatcos
DeathVomit
DirtyConnection
Defamilita
BreakInside
dan masih banyak lainnya. Sebenarnya masih banyak cerita tentang dunia undergroung di Jogja,tetapi hanya beberapa hal yang bisa saya sampaikan.

informant:
MhmdDoubleMCPasNdaseYK

0 komentar:

Posting Komentar

 
Peace Freedom Blogger Template by Ipietoon Blogger Template